Kapolsek Gegerbitung Iptu Bayu Pimpin Aper Kesiapa Malam Takbir, Ciptakan Keamanan dan Kenyamanan

    Kapolsek Gegerbitung Iptu Bayu Pimpin Aper Kesiapa Malam Takbir, Ciptakan Keamanan dan Kenyamanan
    Kapolsek Gegerbitung Iptu Bayu Pimpin Aper Kesiapa Malam Takbir, Ciptakan Keamanan dan Kenyamanan

    Sukabumi _ Kapolsek Gegerbitung Iptu Bayu melaksanakan Apel Konsolidasi Persiapan pengamanan Malam Takbiran Idul Fitri 1445 H dengan penuh keseriusan. Apel yang dipimpin oleh Camat Gegerbitung, Drs. H Asep Mahmud, M.Si, dihadiri oleh Forkompicam Gegerbitung, yang terdiri dari berbagai instansi terkait seperti Kapolsek Gegerbitung, Danposramil Gegerbitung, Personil Polsek dan Posramil Gegerbitung, serta unsur Pol PP dan Linmas Kecamatan Gegerbitung.

    Dalam sambutannya, Camat Gegerbitung menekankan pentingnya pelayanan yang humanis sesuai harapan masyarakat serta pentingnya komunikasi dan kolaborasi yang intens antarinstansi. Hal ini bertujuan untuk mencapai kesuksesan dalam mengamankan malam takbiran tanpa adanya insiden yang tidak diinginkan.

    Sementara itu, Kapolsek Gegerbitung, IPTU BAYU SUNARTI AGUSTINA, SE, memberikan arahan terkait aspek teknis pengamanan malam takbiran, termasuk keamanan dan keselamatan personel. Antisipasi terhadap potensi perkelahian antar kampung serta himbauan secara humanis kepada peserta pawai bedug yang menggunakan alat pengeras suara juga menjadi fokus arahan dari Kapolsek.

    Pihak kepolisian telah melakukan pembagian ploting personel di titik-titik rawan untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas. Selain itu, kegiatan patroli dan monitoring tetap dilakukan secara mobile guna mengawasi situasi selama malam takbiran.

    Selama ini, situasi wilayah hukum Polsek Gegerbitung tetap dalam keadaan aman dan kondusif. Hal ini merupakan hasil dari kerja keras dan koordinasi yang baik antarinstansi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut.

    Dengan demikian, pihak kepolisian Polsek Gegerbitung telah siap mengamankan malam takbiran Idul Fitri 1445 H dengan penuh kewaspadaan dan dedikasi. Semoga kegiatan ini berjalan lancar tanpa adanya gangguan yang merugikan.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Kalapanunggal Polres Sukabumi Pimpin...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Sukabumi: Utamakan Keselamatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Prabowo Subianto Hadir untuk Indonesia Sebagai Anti Klimaks dari Jokowi
    BINUS Online Raih Predikat Kampus Online Terbaik di Indonesia dan Pengakuan Global di Tahun 2024
    Penguatan Kompetensi Audit Mahasiswa melalui Program Praktisi Mengajar Universitas YARSI
    'No Viral No Justice', Tanda Sebuah Negara Sudah Menjadi Vigilanty Country
    Jika Pemimpin Indonesia Tulus Mencintai Rakyat, Dipastikan Tidak Ada Kemiskinan di Bumi Nusantara

    Ikuti Kami